Resep Oseng Tempe Jamur Spesial - Satu lagi ini ada resep berbahan tempe spesial. Wow, ternyata tempe itu bisa dimasak macem-macem jenisnya. Tidak usah bingung apalagi galau tentang cara memasaknya. Simak aja langsung ke resep di bawah ini. Eh, resep ini juga memakai jamur lho. Jamur juga penting ternyata bagi kesehatan. Mengandung gizi tinggi. Klo tempe sih ,dah dijelasin gizinya. Yuk, dicoba aja Resep Oseng Tempe Jamur Spesial:
Bahan membuat oseng tempe jamur:
- tempe dipotong kotak-kotak kecil, goreng setengah matang
- jamur kaleng secukupnya, iris tipis
- kecap manis secukupnya
- tomat secukupnya
- bawang putih secukupnya, cincang
- garam secukupnya
- cabe hijau secukupnya, iris serong
- bawang bombay secukupnya, iris
Cara membuat oseng tempe jamur:
- Pertama-tama, tumislah bawang putih dan bawang bombay, masukkanlah cabe hijau dan tomat, aduk sampai harum.
- Masukkanlah jamurnya, aduk sebentar sehingga bumbunya meresap ke jamur.
- Masukkan kecap manis dan tempe, aduk-aduklah sampai kecap rata. Berilah garam secukupnya.
- Selesai, siap untuk disajikan.
Resep Oseng Tempe Jamur Spesial sangat sederhana, caranya memasak juga tidak pake lama lagi. Klo sudah selesai tinggal disajikan dan dinikmati dong masakannya. Masakan ini bisa Anda buat sebagai masakan favorit di rumah. Boleh juga ajak tetangga atau temen dekat iktu makan bersama. Biar ikut juga nikmati oseng tempe jamur spesial masakan Anda tentunya. Selamat menikmati ya.