Kreasi Menu Makanan Enak

Resep Muffin Keju Breadtalk Enak dan Renyah

loading...

Muffin Keju Breadtalk Enak dan Renyah

Resep Muffin Keju Breadtalk - Bagi Anda penggemar kue kuenan, tentunya sudah tak asing lagi dengan kue yang satu ini. Asalnya memang dari luar negeri sana, tepatnya dari benua Eropa. Rasanya yang enak cocok sekali untuk disajikan di rumah kita. Apalagi untuk momen penting ketika banyak orang yang hadir. Untuk menikmati dan menyajikannya, tak perlu kita membeli. Bisa kok dengan membuat sendiri di rumah. Tata caranya tidaklah sulit. Sebaiknya langsung aja kita lhat uraian resepnya di bawah ini :

Bahan yang dibutuhkan :

  • 2 sendok makan gula pasir
  • 150 gram tepung terigu protein sedang
  • 3 sendok teh baking powder
  • 50 gram margarin, dilelehkan
  • 1 sendok teh bawang putih bubuk
  • 200 ml susu cair
  • 1/2 sendok teh garam
  • 2 butir telur


Bahan untuk isian :

  • 1 sendok makan maizena, larutkan dalam 2 sendok makan air
  • 100 ml susu cair
  • 1/8 sendok teh garam
  • 50 gram keju cheddar parut



Cara Membuat Muffin Keju Breadtalk :

  1. Langkah yang pertama, rebuslah susu cair serta keju parut sambil diaduk hingga keju larut.
  2. Terus masukkanlah larutan maizena. Masak sembari diaduk aduk hingga meletup letup lalu sisihkanlah.
  3. Selanjutnya, ayak tepung terigu, bawang putih, dan baking powder. Lalu tambahkanlah garam, gula pasir serta margarin leleh. Aduklah sampai merata.
  4. Kini kocoklah lepas telur. Tuangkanlah susu cair sedikit demi sedikit ke campuran tepung terigu sembari diaduk dengan rata.
  5. Tuanglah sedikit ke Kingfoil RV 48. Sendokkan isi. Lalu tutuplah dengan sisa adonan.
  6. Yang terakhir, ovenlah dengan api di bawah suhu 190 derajat celcius selama kurang lebih 25 menit hingga matang benar.


Nah, sebenarnya tidaklah sulit kan? Mari langsung saja kita praktekkan resepnya di rumah. Klo dah selesai, langsung aja dinikmati ya. Mantap deh ...

loading...
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Muffin Keju Breadtalk Enak dan Renyah