Kreasi Menu Makanan Enak

Resep Megono Udang Istimewa

loading...

Resep Megono Udang Istimewa

Resep Megono Udang Istimewa - Ketika jalan-jalan di supermarket, sedang lihat-lihat, eh kok lihat udang yang dijual. Bagus-bagus udangnya. Lihat daftar harganya kok ya terjangkau nih. Pingin beli jadinya. Akhirnya jadi beli juga. Sampai di rumah mau dimasak apa ya ini udangnya. Jadi beli udang tapi mau dimasak apa ini udangnya. Eh, kok akhirnya juga ketemu sama Resep Megono Udang Istimewa. Resepnya seperti apa? Berikut disimak aja

Bahan-bahan:

  • nangka muda: 250 gram , cacah hingga halus
  • udang sedang: 150 gram , cincang kasar
  • kacang panjang: 10 helai, potong 1 cm
  • daun salam: 4 lembar 
  • kelapa muda: 200 gram , parut panjang


Bumbu yang dihaluskan:

  • kencur: ½ cm 
  • bawang putih: 3 siung 
  • cabai rawit: 5 bush 
  • gula merah: 1 sdt 
  • bawang merah:5 buah 
  • garam: 1 sdt 
  • terasi: ½ sdt 


Cara membuat:

  1. Kupaslah udang sehingga benar-benar bersih, sisihkan kepala dan kulitnya.
  2. Haluskan kulit dan kepala udang, campur dengan kelapa muda dan bumbu halus. Aduk sehingga rata benar.
  3. Kemudian, campurkan bersama kacang panjang, nangka, dan udang, lalu ratakan juga.
  4. Ambilah satu lembar daun pisang, kemudian berilah sepotong daun salam, tak lupa juga beri 3 sendok makam adonan, bungkus bentuk tum, semat atasnya menggunakan lidi. Kerjakan terus sampai habis.
  5. Kukuslah megono udang sampai kurang lebih 20 menit. Angkatlah.
  6. Kini siap dihidangkan.


Masakan megono udang istimewa sudah selesai kita masak. Megono udang ini paling cocok bila dinikmati dengan nasi. Pilihlah nasi yang masih hangat. Lezat dan nikmat itulah mungkin yang patut kita ucapkan. Ucapkan ke Anda maksudnya, karena telah berhasil memasak megono udang ini. Oke, selamat menikmati :)

Keterangan:
untuk 7 bungkus


loading...
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Megono Udang Istimewa

  • Resep Praktis Membuat Kakap Bakar Saus Kemangi Lezat Resep Praktis Membuat Kakap Bakar Saus Kemangi Lezat - Waduuww, enaknya makan klo bersama lauk kakap bakar. Pas makan sahur atau berbuka puasa bila menyajikannya. Jen ...
  • Resep Cumi-Cumi Bakar Lezat Resep Cumi-Cumi Bakar Lezat - Bagi kita-kita yang gemar sekali bakar-bakaran. eh, maksudnya makanan yang dibakar lho. Mungkin resep cumi-cumi bakar layak menjadi ...
  • Resep Membuat Arsik Ikan Mas Istimewa Resep Membuat Arsik Ikan Mas Istimewa - Nusantara tercinta memang menyimpan berbagai kekayaan yang luar biasa. Rasanya sungguh lezat sekali. Eh, barangkali mungkin ad ...
  • Resep Jambal Bumbu Kemangi Resep Jambal Bumbu Kemangi - Ikan yang satu ini bisa dimasak menjadi masakan yang istimewa lho. Ini ada yang pernah membuatnya lho. Bagaimana klo kita sendiri ya ...
  • Resep Seafood Tempura Resep Seafood Tempura - Anak-anak banyak yang sudah mengenal yang namanya masakan seafood ini. Tidak kurang juga orang yang sudah dewasa. Memang mempunyai rasa yang k ...