Kreasi Menu Makanan Enak

Resep Nasi Kuning

loading...

Resep Nasi Kuning

Resep Nasi Kuning - Sudah begitu paham sekali masyarakat umum mengenai nasi. Sebab sudah termasuk makanan pokok, sih. Dan nasi memiliki variasi yang begitu banyak resep masakan. Bisa dikreasikan menjadi macam-macam santapan. Nasi kuning, misalnya. Bahannya berupa beras ditambahkan dengan kunyit parut. Warna yang kuning merupakan ciri khas yang menjadi faktor penarik. Rasa juga enak dan khas. Untuk membuatnya tak rumit, caranya seperti berikut ini :

Bahan Nasi Kuning :

  • 800 gram beras, cuci, tiriskan
  • 1000 ml santan dari 1 butir kelapa (buanglah kulit arinya)
  • 2 batang serai, memarkan
  • 2 sdm kunyit parut
  • 2 lembar daun salam
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • 1 sdm garam

Resep Pelengkap Nasi Kuning :

  • kedelai hitam goreng
  • opor ayam
  • abon daging
  • ketimun
  • rempah
  • sambal kering tempe
  • telur dadar tipis
  • sambal goreng kreni


Cara Membuat Nasi Kuning :

  1. Kukuslah beras sampai setengah matang ( sekitar 25 menit), sisihkan. Didihkan garam, santan, kunyit, dan serai, daun salam. Masukkanlah nasi setengah matang, kemudian jerang di atas api sembari diaduk sampai santan terserap habis. Kemudian berilah air jeruk nipis sehingga supaya warna kuning lebih cerah, aduklah kukus sampai matang.
  2. Untuk kedelai hitam goreng: seduhlah 100 gram kedelai hitam dengan air mendidih, tiriskanlah. Sesudah dingin, campurkan 1 sendok teh garam. 
  3. Lalu, gorenglah sampai matang dan tiriskan.
  4. Untuk telur dadar tipis : kocok 2 butir telur bersama 1 1/2 sendok makan air serta 1/4 sendok teh garam. 
  5. Dadar tipis-tipis, gulung dan iris tipis.
  6. Untuk rempah: haluskan 1/2 buah cabai merah, 1 buah bawang merah, 1/2 sendok teh ketumbar sangrai, 1/2 sendok teh kencur cincang, 1 lembar daun jeruk purut, 1 buah bawang putih, serta 1/2 sendok teh garam.
  7. Berikutnya, campurlah bumbu halus dengan 1 sendok makan daging cincang, 1/4 buah kelapa parut, dan 1/2 butir telur. Selanjutnya, bagilah adonan ini menjadi beberapa bulatan. Lalu, pipihkanlah. Gorenglah sampai berwarna kecoklatan.
  8. Siap untuk disajikan.


Kalo sudah selesai membaca resepnya seperti di atas, jadi paham kan cara membikinnya. Praktis dan tidak sulit untuk membuatnya. Langsung aja kita mencoba Resep Nasi Kuning : )


loading...
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Nasi Kuning

  • Resep Nasi Goreng Belacan Ikan Teri Resep Nasi Goreng Belacan Ikan Teri - Nasi sudah menjadi makanan pokok bagi sebagian besar masyarakat. Saat nasi tersebut dimasak menjadi nasi goreng akan lebi ...
  • Resep Nasi Uduk Gurih Sambal Kacang Resep Nasi Uduk Gurih Sambal Kacang-Hampir  setiap kita makan yang namanya nasi.  Memang nasi merupakan makanan pokok banyak orang. Berbagai jenis varia ...
  • Resep Nasi Timbel Resep Nasi Timbel - Menikmati hidangan yang istimewa adalah sebuah kebahagiaan tersendiri. Nasi yang biasa kita santap sehari-hari sebagai makanan pokok akan menjadi ...
  • Resep Nasi Bakar Daging Kemangi Istimewa Resep Nasi Bakar Daging Kemangi Istimewa - Di pagi-pagi hari harus makan sarapan pagi. Sebelum memulai berbagai aktivitas dan kegiatan masing-masing harusnya ada ener ...
  • Resep Nasi Kebuli Daging Kambing Spesial Resep Nasi Kebuli Daging Kambing Spesial. Daging kambing biasanya dimasak sate atau tongseng. Bagaimana klo kita buat menjadi nasi kebuli? Enak dan lezat pasti rasany ...