Resep Masakan Pare Tempe Masak Taoco - Tempe sudah jadi makanan tak asing lagi bagi masyarakat umumnya. Asyik juga lho makan tempe ini. Bila dibuat masakan pare tempe masak taoco akan menjadi lebih lezat lagi. Untuk membuatnya pun tidak sulit alias mudah. Bahannya juga tidak sulit didapat, murah lagi. Bisa jadi di dapur Anda sudah ada. Tinggal dikerjakan. Yuk segera kita coba resepnya.
Resep Masakan Pare Tempe Masak Taoco
Bahan-bahan:
- pare: 1 buah, buang bijinya, potong-potong, beri sedikit garam, remas-remas, sisihkan
- tempe: 150 gr , potong-potong, kukus sebentar
- cabai merah keriting: 2 buah, iris halus
- gula pasir: 1/4 sdt
- bawang putih: 1 siung , cincang
- kecap manis: 1 sdt
- bawang merah: 2 butir, cincang
- minyak untuk menumis
- air: 100 ml
- taoco: 1 sdm
- garam: 1/4 sdt
Cara membuat Pare Tempe Masak Taoco:
- Yang pertama, panasi minyak goreng, tumis bawang putih, bawang merah, dan juga cabai merah keriting sampai harum.
- Masukkan tempe dan pare, kemudian aduk-aduklah.
- Tambahkan juga garam,kecap manis, gula pasir, dan taoco. Aduk-aduk dan tuangi airnya.
- Terus, masaklah sehingga semua bahan menjadi matang.
- Angkat. Selesailah memasaknya. Siap untuk disajikan.
Sangat tidak rumit kan cara bikinnya. Waktu bikinnya pun tidak lama. Kita bisa buat masakan ini sebagai variasi di dapur kita. Yah, biar selera makan jadi bertambah gitu. Yang paling penting, selamat menikmati masakan pare tempe masak taoco buatan sendiri. Pastinya lebih enak, deh.